Cara Membuat Bootable Flashdisk Windows
Sebelum saya memulai tutorialnya lebih baik dan yang harus kamu ketahui adalah bahan-bahan dalam pembuatan bootable via flashdisk yaitu :
- Installer windows 7,8,8.1, atau windows 10 yang sudah diunduh.
- Flashdisk lancar jaya atau normal
- Flashdisk dengan kapasitas minimal 4GB
- Teliti untuk mengamati tutorial dibawah ini
#1. Siapkan flashdisk yang akan digunakan beserta file ISO installer windows yang sudah kamu siapkan pada bahan-bahan tadi. Colokan flashdisk ke PC, setelah terbaca lalu buka Run dengan cara tekan tombol win+R di keyboard laptop kamu, ketikkan diskpart lalu klik enter.

#2. Jendela CMD diskpart terbuka, dan ketikkan list disk lalu enter.

#3. Lihat disk berapa flashdisk kamu, cara mendeteksinya mudah dengan melihat ukuran atau size flashdisk tersebut.
#4. Setelah itu ketik select disk 3 (3 itu flashdisk yang dicontohkan oleh saya, akan berbeda di PC kamu, ketikan saja urutan disk flashdisk kamu) lalu klik enter.
#5. ketikkan lagi clean lalu enter untuk menghapus data/dokumen yang masih tersimpan di flashdisk kamu, pastikan proses cleaning berhasil hingga “succeded in cleaning the disk”.
#6. ketikkan lagi create partition primary lalu tekan enter, pastikan juga pembuatan partisi berhasil.
#7. Jadikan partisi tersebut yang aktif dengan cara ketik active lalu enter.

#8. Format partisi tersebut dengan file system FAT32, dengan cara ketik format fs=fat32 label=(nama FD kamu) quick lalu enter.
#9. Jika sudah berhasil bertuliskan “successfully formatted the volume”. Flashdisk kamu sudah menjadi partisi primary yang aktif dan bootable, close diskpart.
#10. Kamu tinggal mount saja file ISO installer yang sudah disiapkan tadi dan copy semua isinya ke flashdisk tersebut.
#11. Setelah tercopy ke flashdisk, maka flashdisk siap digunakan untuk menginstall windows dan icon flashdisk itupun sudah berubah menjadi icon installer.
OK, "blog JELEK, Ganti TEMPLATE!!!", RAJIN POSTING
BalasHapus